Pekanbaru, Catatanriau.com - DPP Partai Demokrat akhirnya menunjuk Moch Aidi SH, sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPC Demokrat Rokan Hulu (Rohul), menggantikan Kelmi Amri SH yang mengundurkan diri dan bergabung ke PSI
Penunjukan Aidi itu tertuang dalam SK DPP PD No 31/SK'DPP.PD/DPC/VIII/2025, tgl 19 Agustus 2025, tentang penunjukan Plt Ketua DPC Demokrat Rohul, yang ditanda tangani langsung Ketua Umum DPP, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
Dengan ditunjuknya Moch Aidi sebagai Plt Ketua DPC, jabatan yang juga Sekretaris DPC, ditunjuk pula Yusri Nasution sebagai Plt Sekretaris DPC.
SK DPP Partai Demokrat tentang penunjukan Plt itu, diserahkan langsung oleh Ketua DPD Partai Demokrat Riau Agung Nugroho kepada Moch Aidi disaksikan pengurus DPC Rohul lainnya, Jumat sore (22/8/2025) di kantor DPD Demokrat di Pekanbaru
"Pesan saya, besarkan Partai Demokrat di Rohul," kata Agung Nugroho dalam pembicaraan singkatnya saat menyerahkan SK itu.
Selain Aidi dan Yusri, hadir juga pengurus DPC lainnya, diantaranya Hamdan wakil ketua DPC, Syahroni Bendahara DPC serta M Fadli perwakilan PAC Demokrat
Wakil Ketua DPC Partai Demokrat Rohul Hamdan SE yang dikonfirmasi menyebutkan tugas utama Plt Ketua dan Plt sekretaris adalah menyiapkan terlaksananya Musyawarah Cabang (Muscab) atau Muscablub memilih Ketua dan pengurus baru DPC Demokrat
Disebutkan Hamdan, dalam waktu dekat pengurus DPC yang dipimpin Ketua Moch Aidi akan melaksanakan rapat internal dan konsolidasi seluruh kader dan fraksi.
"Rapat internal dan Konsolidasi PAC serta Kader itu bertepatan juga dalam rangka HUT Partai Demokrat awal September nanti," kata Hamdan yang akrab disapa Adan itu, usai acara penyerahan SK di Pekanbaru.***