Babinsa Koramil 04/Perawang Giat Laksanakan Patroli Karhutla di Kecamatan Tualang

Kamis, 05 Juni 2025 | 12:13:46 WIB

Siak, Catatanriau.com – Dalam upaya mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Babinsa Koramil 04/Perawang, Kodim 0322/Siak, terus aktif melaksanakan patroli di wilayah rawan kebakaran. Pada Kamis, 5 Juni 2025, kegiatan patroli Karhutla kembali digelar di wilayah Kampung Pinang Sebatang Barat, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Provinsi Riau.

Babinsa Sertu L. Syahdanur memimpin langsung patroli yang dilaksanakan bersama dua orang warga setempat. Patroli menyasar wilayah RT 02 RW 05 dengan titik koordinat 0°68912"N 101°60139"E. Dalam kegiatan tersebut, personel tidak menemukan adanya titik api maupun kepulan asap. Kondisi wilayah terpantau aman dari indikasi kebakaran.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen kami dalam mencegah Karhutla di wilayah binaan. Meski saat ini tidak ditemukan adanya api atau asap, patroli tetap kami laksanakan secara rutin untuk memastikan situasi tetap kondusif,” ujar Sertu L. Syahdanur.

Ia juga mengajak masyarakat untuk turut berperan aktif dalam menjaga lingkungan dan tidak membuka lahan dengan cara membakar. “Saya mengimbau kepada seluruh warga, terutama petani dan pemilik lahan, untuk tidak melakukan pembakaran saat membuka lahan. Sekecil apa pun api yang ditinggalkan bisa berakibat fatal,” tambahnya.

Kegiatan patroli yang dilakukan kali ini tidak melibatkan proses pemadaman maupun pendinginan, karena situasi wilayah masih dalam kondisi aman dan terkendali.

Melalui pendekatan langsung ke masyarakat, para Babinsa di wilayah Koramil 04/Perawang terus memberikan edukasi mengenai bahaya Karhutla dan pentingnya menjaga lingkungan. Kegiatan semacam ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam upaya penanggulangan Karhutla secara dini.

“Kami akan terus bekerja sama dengan masyarakat dalam melakukan deteksi dini. Pencegahan adalah langkah terbaik, dan itu hanya bisa berhasil jika semua pihak ikut ambil bagian,” pungkas Sertu L. Syahdanur.

Dengan keterlibatan aktif unsur TNI dan masyarakat, wilayah Koramil 04/Perawang terus menunjukkan kesiapsiagaan dalam menghadapi ancaman Karhutla, terutama menjelang musim kemarau.***

Terkini