Kadin Inhil Gelar Pasar Murah Minyak Goreng, Masyarakat Tembilahan Dihimbau Jangan Sampai Melewatkan 

Kamis, 06 April 2023 - 14:48:04 WIB
Share Tweet Google +

INHIL, CATATANRIAU.COM | Untuk menjaga stabilitas harga eceran minyak goreng dari pemerintah yaitu dikisaran Rp.14.000/liter, maka pihak Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menyiapkan 12.000 liter atau sebanyak 1000 kardus Minyak Goreng kemasan merk kita. Hal ini bertujuan agar masyarakat Inhil dapat membeli harga sesuai aturan yang ditetapkan pemerintah, guna penekanan inflasi, Kamis (06/04/2023).

Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Ketua Kadin Inhil Edy Indra Kesuma, ia mengatakan kegiatan tersebut akan digelar pada Sabtu (08/04/2023) mendatang di Ruko Sebelah Pasar Pagi, Jalan Baharuddin Yusuf, Kota Tembilahan.
 

"Ada 1000 dus atau 12.000 liter minyak goreng yang akan disediakan," kata dia.

Edy Indra Kesuma juga menuturkan bahwa kuota pembelian minyak goreng tersebut nantinya tidak akan dibatasi bagi masyarakat Inhil.

"Masyarakat jangan sampai terlewatkan," ajaknya. 

Aminah salah seorang warga Kota Tembilahan menyambut baik dan antusias dengan adanyaa pasar gerai minyak goreng murah sehingga dapat membantu kebutuhan rumah tangga selama bulan suci Ramadhan dan persiapan Idul Fitri nanti.

"Kami sangat berterima kasih dengan adanya minyak goreng murah ini semoga dapat membantu," ucap Aminah.

"Harapan kedapanya tidak cuma minyak goreng yang akan disediakan pak Edy, tapi juga bahan pokok lainnya" harapnya mengakhiri.***

Laporan : Safrudin 

Editor : Idris Harahap 


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex