Pererat Silaturahmi, Kapolsek Koto Gasib Didampingi Ketua Bhayangkari Ranting & Personil Berbagi Takjil Kepada Masyarakat 

Rabu, 29 Maret 2023 - 18:22:34 WIB
Share Tweet Google +

SIAK, CATATANRIAU.COM | Polsek Koto Gasib jajaran Polres Siak Polda Riau bersama Ibu-ibu Bhayangkari Ranting Koto Gasib, mereka tampak melakukan kegiatan sosial berupa bagi-bagi takjil jelang buka puasa kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah puasa yang melintas didepan Mako Polsek Koto Gasib, Kabupaten Siak, Riau, Rabu (29/03/23) sore. 

Kapolres Siak AKBP Ronald Sumaja, S.I.K melalui Kapolsek Koto Gasib Iptu Budiman S. Dalimunthe, S.H, M.H mengatakan kegiatan bagi-bagi takjil menjelang berbuka puasa yang digelar oleh Personil Polsek dan Bhayangkari Ranting Koto Gasib merupakan program Kapolres Siak "SIAK BERLIAN" yakni Siak Berbagi Kemulian Ramadhan  dalam upaya bentuk kepedulian Polri dalam berbagi kepada sesama terkhusus untuk masyarakat yang melaksanakan ibadah puasa.

Bagi-bagi takjil yang dilaksanakan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Koto Gasib Iptu Budiman. S Dalimunthe, S.H. M.H didampingi Ibu ketua ranting Bhayangkari Koto Gasib Ny. Indah Budiman dan ibu-ibu pengurus Bhayangkari ranting serta diikuti personil Polsek Koto Gasib.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mempererat silaturahmi, tali kasih dan rasa kepedulian anggota Polri dan Bhayangkari kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan, terkhusus yang melaksanakan ibadah puasa yang masih beraktivitas di jalan untuk sekedar berbuka puasa.

"sekecil apapun bantuan yang disalurkan sangat berarti bagi orang-orang yang membutuhkan" ujar Kapolsek.

“Hal ini dinilai sebagai bentuk pelaksanaan ibadah sedekah Ramadhan dengan harapan mendapatkan ridho Allah atas perbuatan baik yang dilakukan atas nama lembaga Kepolisian," ungkapnya.

Lanjut Iptu Budiman, bagi takjil ini selain memberikan rasa nyaman terhadap masyarakat atas kinerja Kepolisian dan insan Bhayangkari, serta membuat masyarakat merasa lebih dekat dengan aparat penegak hukum sehingga terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Koto Gasib.

“Dengan saling berbagi kepada sesama, mudah mudahan menjadi ladang Amal Ibadah untuk kita semua, sehingga kedepannya Institusi Polri makin dicintai dan selalu ada di hati Masyarakat." Tutupnya.***

Laporan : Idris Harahap

Editor : Redaksi 


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex