MENU TUTUP

Idul Adha Ini Polres Siak Sembelih 8 Hewan Qurban, AKBP Doddy : Bantu Sesama Dimasa Covid-19

Jumat, 31 Juli 2020 | 10:57:34 WIB Dibaca : 2551 Kali
Idul Adha Ini Polres Siak Sembelih 8 Hewan Qurban, AKBP Doddy : Bantu Sesama Dimasa Covid-19 Idul Adha Ini Polres Siak Sembelih 8 Hewan Qurban, AKBP Doddy : Bantu Sesama Dimasa Covid-19


SIAK, CATATANRIAU.COM |  Idul Adha tahun ini Polres Siak akan menyembelih 8 Ekor Sapi kurban, penyembelihan dilaksanakan di Mapolres Siak yang direncanakan esok hari, Sabtu (01/08/2020 ).

 

"Kita rencanakan Sabtu besok melakukan penyembelihan karena hari ini waktu sangat singkat karena jumat , kita akan lakukan penyembelihan hewan kurban sebanyak 8 ekor Sapi. 460 kupon sudah kita cetak dan bagikan," kata Kapolres Siak AKBP Doddy F.Sanjaya, SH, SIK, MIK melalui ketua panitia pelaksana kurban Polres Siak AKP Jailani ditemui setelah Sholat Idul Adha, Jumat (31/07/2020) pagi.

 

460 Kupon yang dibagikan itu kata dia, 308 Kupon diantaranya diberikan ke Personel Polres Siak dan keluarga, sementara sisanya 152 Kupon lagi diserahkan ke warga sekitar di Kecamatan Dayun.

 

Berbeda dengan tahun tahun sebelumnya pembagian daging kurban tahun ini dilaksanakan secara delivery, untuk mengantisipasi berkerumunnya orang mengingat saat ini wabah virus corona (Covid - 19) belum berakhir, "panitia yang nantinya langsung mengantar ke rumah rumah warga," katanya.

 

Kapolres Siak AKBP Doddy F.Sanjaya, SH, SIK, MIK mengatakan bahwa makna Idul Adha ini adalah menanamkan nilai-nilai keikhlasan dalam mengabdi sebagai Insan Bhayangkara yang selalu Bertaqwa kepada Allah SWT yang selalu ingin berbagi dengan sesama.

 

"Di hari Idul Adha ini mari kita bersama sama meningkatkan Iman dan Taqwa kita kepada Allah SWT dengan semangat keikhlasan untuk berbagi apalagi disaat saat sekarang ini kita ketahui bersama banyak saudara saudara kita yang terdampak Covid - 19 yang membutuhkan bantuan, dengan memaknai arti berkurban sesungguhnya dapat kita terapkan dikehidupan kita sehari hari agar tetap ikhlas berkorban untuk menolong sesama," imbuhnya.

 

Kapolres melanjutkan, "di hari yang baik ini saya Kapolres Siak beserta Staf dan Bhayangkari mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1441 H tahun 2020 bagi seluruh masyarakat Kabupaten Siak semoga kita semua diberi keberkahan dan keselamatan serta kedamaian oleh Allah SWT dan bersama sama kita berdoa agar wabah Covid - 19 ini cepat berakhir," ucap Kapolres Siak.(*)




Berita Terkait +

Antisipasi Terjadinya Tindak Kejahatan, Personil Polsek Minas Lakukan Patroli C3 Ditempat Keramaian

Program NgopiMas Jadi Sarana Coolling System Polres Siak dan Jajaran

Antisipasi Tindak Pidana Di Pasar Tradisional, Personil Polsek Minas Giat Lakukan Patroli dan Pengamanan

Personil Koramil 03/Minas Secara Rutin Ikut Lakukan Pengamanan Di Pos Pam Lebaran Idul Fitri Simpang Exit Tol

Dinas Pemadam dan Penyelamatan Laksanakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H

Menuju Pemilu Damai 2024, Polres Pelalawan Gelar Silaturahmi Dengan 44 Paguyuban

Aktivis Pocong Kecam Tingkah Bupati Kampar Pamer Sepatu Mewah Di Rumah Warga Penerima BLT

Personil Polsek Minas Kembali Lakukan Patroli C3 di Gereja & Tempat Keramaian Lainnya

Babinsa Koramil 04/Perawang Ingatkan Warga Binaan di Kampung Empang Pandan Agar Jaga Kebersihan Lingkungan & Kesehatan 

11 Pelanggar Protokol Covid-19 di Minas Hari Ini Diberikan Teguran Tertulis Hingga Sanksi Sosial

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SMPN 3 Batang Gansal Diduga Tidak Transparan Dalam Penggunaan Dana Bos, Dan Kutip Uang Perpisahan Rp 450.000,-, Kepsek Sebut Sudah Jadi Tradisi!

2

Rapat Pemutakhiran Persiapan Pacu Jalur Kecamatan Cerenti, Pacu Jalur Resmi Dilaksanakan Sebagai Rayon 1 2024

3

Kabag Umum Kemenhukham Riau Kunjungi Lapas Pasir Pengaraian

4

DPC Partai Demokrat Inhu Adakan Halal Bihalal

5

Stand Bazar Kabupaten Siak Diminati Pejabat Lintas Kabupaten dan Pengunjung Rela Antrian

6

PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir