MENU TUTUP

Rampok Bersenpi di Duri Berhasil Dicokok Polisi, Satu Temannya Masih Buron

Senin, 06 April 2020 | 02:04:51 WIB Dibaca : 5595 Kali
Rampok Bersenpi di Duri Berhasil Dicokok Polisi, Satu Temannya Masih Buron Pelaku SS, beserta sejumlah barang bukti diamankan Polisi di Mapolres Bengkalis


Duri (catatanriau.com) - Sungguh mengejutkan disaat ingin beristirahat dirumahnya seorang pria paruh baya ini malah ditodong dengan senjata api (senpi) oleh dua orang lelaki tak dikenal, informasi yang berhasil dihimpun kejadian ini berlangsung di seputaran Jalan Gajah Mada, KM 7, Kelurahan Talang Mandi, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, Riau, Sabtu (04/04/2020), sekira pukul 00:10 WIB dinihari kemarin.

 

Tindakan pencurian dengan kekerasan (Curas) tersebut dilakukan oleh SS (30th) seorang lelaki warga Kelurahan Titian Antui, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, dan kini telah diaman kan oleh Team Opsnal Gabungan Polsek Mandau dan Polres Bengkalis.

 

Informasi dari pihak Kepolisian, kejadian berawal saat Pelapor  JT (47th) merupakan seorang pria yang menjadi korban Curas tersebut dia warga Jalan Gajah Mada KM 7, Kelurahan Talang Mandi, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, saat itu JT baru tiba dikediamannya, kemuadian datang dua orang laki-laki tak dikenal menghampiri JT dan langsung menodongkan senjata api kearah kepalanya dan merampas tas yang berisikan uang senilai Rp 120.000.000.

 

Kemudian JT segera melaporkan kejadian tersebut kepihak yang berwajib, menerima laporan tersebut Team Opsnal Polsek Mandau dan Polres Bengkalis segera melakukan penyidikan dan olah TKP pada hari Sabtu (04/04/2020) sekira pukul 14:00 WIB siang kemarin.

 

Berdasarkan dari olah TKP itu, Team pun segera melakukan pengejaran terhadap SS yang diduga kuat sebagai pelaku, SS berhasil ditangkap saat sedang berbelanja di Pasar Mandau, pada Sabtu (04/04/2020) sekira pukul 15:00 WIB.

 

Dari hasil Introgasi SS langsung mengakui tindak kejahatan yang ia lakukan, serta di temukan uang tunai sebesar Rp 25.000.000,- dan satu paket kecil sabu-sabu, dan cincin emas yang dibeli dari hasil pencurian tersebut dalam tas miliknya.

 

SS juga mengatakan bahwa aksinya juga dibantu oleh temannya berinisial TP yang berperan sebagai Joki saat  kejadian itu.

 

Setelah dilakukan penyidikan lebih lanjut ditemukan pula satu buah senjata api rakitan  berjenis Revolver dan 4 butir Amunisi yang disembunyikan dilantai rumah tersangka yang terletak di Kelurahan Titian Antui, Kecamtan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, juga uang tunai senilai Rp 78.634.000. serta satu unit handphone vivo f11.

 

Selanjutnya tersangka dan barang bukti langsung diamankan ke-Makopolsek Mandau untuk penyidikan lebih lanjut.

 

Kapolsek Mandau Kompol Arvin Hariyadi saat dikonfirmasi oleh awak media membenarkan kejadian itu, " ya benar, telah terjadi tindak pencurian yang di lakukan oleh saudara SS dan TP saat itu, dan kami masih melakukan pengejaran terhadap saudara TP yang masih melarikan diri", ujar Kapolsek.(*)




Berita Terkait +

Polda Riau Bongkar Sindikat Penyulingan Minyak Illegal Di Dumai, 4 Orang Diringkus, 1 DPO

Diduga Sebagai Penadah Barang Curian, Pria ini Ditangkap Polsek Siak Hulu

Terkait Pemerkosaan Ibu Muda Di Mahato, Tomas Desa Persiapan Bandar Angkat Bicara

Tim Sat Reskrim Polres Rohul Ringkus Pelaku Utama Pembunuhan Di Rokan IV Koto

Pengacara Maryan SH, Vonis Bebas Kliennya Karna Tidak Terbukti Di Persidangan

Penjual Nomor Judi Togel Diciduk Satreskrim Polres Kampar Dibelakang Pabrik Karet Salo Timur

5 Terduga Perambah Hutan Kawasan HTP Desa Lubuk Gaung Diamankan Tim Gabungan Polres Bengkalis

Sempena Ops Keselamatan Muara Takus 2018 Unit Lantas Pasang Spanduk Himbauan

Polres Bengkalis Tangkap Dua Orang Pengangkut Kayu Olahan Hasil Ilegal Logging

Polres Bengkalis Amankan Spesialis Pencurian Motor di Desa Wonosari

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

2

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

3

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

4

Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing

5

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

6

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu Gelar Upacara Memperingati Hari Pendidikan