MENU TUTUP

Pemkab Inhil Gelar Upacara Peringatan Ke - 115 Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2023 

Senin, 22 Mei 2023 | 19:00:49 WIB Dibaca : 891 Kali
Pemkab Inhil Gelar Upacara Peringatan Ke - 115 Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2023 

INHIL, CATATANRIAU.COM | Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir melaksanakan upacara peringatan ke - 115 Hari Kebangkitan Nasional Th. 2023 yang mengangkat tema "Semangat Untuk Bangkit", di halaman Kantor Bupati Jl. Akasia no. 01 Tembilahan, Senin (22/05/2023).

Upacara dipimpin langsung oleh Bupati Inhil HM. Wardan dengan dihadiri unsur Forkopimda dan pejabat di lingkungan Pemkab. Inhil serta diikuti perwakilan TNI / Polri serta PNS di lingkungan Pemkab. Inhil.

Membacakan sambutan Plt. Menteri Komunikasi dan Informatika RI, Bupati Inhil HM. Wardan menyampaikan tentang sejarah awal mula meleburnya berbagai gerakan perjuangan yang bersifat kedaerahan menjadi satu barisan yang utuh untuk mewujudkan Republik Indonesia sebaga negara yang satu, berdaulat, adil, dan makmur.

"Hari kebangkitan nasional yang pada hari ini kita peringati juga kita maknai dengan memperingati perjuangan kita bersama, dimana seluruh elemen bangsa saling bahu - membahu berkolaborasi menerapkan nilai - nilai persatuan juga kesatuan bangsa, baik dari berbagai krisis global, kesehatan, perekonomian, hingga geopolitik", ucap HM. Wardan.

Sebelum mengakhiri sambutannya, bupati juga mengajak seluruh komponen bangsa untuk mempertahankan bara api semangat kebangkitan nasional sembari merapatkan barisan perjuangan dengan menunjukkan kerja keras, kerja cerdas juga kerja bersama demi kemandirian dan kemajuan bangsa yang berkelanjutan.

Selamat memaknai dan memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke - 115 bagi kita semua. "Berjuang, belajar, bertumbuh dan terus melangkah maju dengan semangat untuk bangkit!", ucap bupati menutup sambutannya.(hms)

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Polda Riau Bersama Pekat IB Kampar, Siap Bersinergi

Antisipasi Covid-19, PDIP Bagikan Ribuan Jamu & Hand Sanitizer Pada Masyarakt

Sebanyak 3 Orang Anggota Koramil Minas Ini Rutin Patroli Drilling Disejumlah Lokasi PT PHR

Polsek Kuala Kampar Kembali Sosialisasi  Satgas Saber Pungli  Di Pelabuhan 

Pri Wijeksono. SH.MH Resmi Menjabat Sebagai Kejari Rokan Hulu

Meriah! SMKN 1 Minas Warnai Peringatan HUT RI Sebagai Tim Aubade Saat Upacara 

PTPN V Sei Rokan Telah Semaksimal Mungkin Memutus Penyebaran Covid-19

Serahkan 3 Unit Ambulance, Pelayanan Kesehatan Program Prioritas Kampar

Porprov Riau X Kuansing 2022,  Atlet Air Ski Pelalawan Ikuti 5 Nomor Pertandingan

Cegah Terjadinya Potensi Gangguan Pasca Pemilu 2024, Polsek Minas Patroli Gabungan Sinergitas TNI Polri Dan Satpol PP

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

2

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

3

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu Gelar Upacara Memperingati Hari Pendidikan

4

Merdeka Belajar sebagai Kunci Membangun Generasi Emansipatif dan Kreatif

5

Pastikan Peringatan May Day Aman, Kapolres Pelalawan Hibur Para Buruh

6

Satres Narkoba Polres Inhu Ringkus Pengedar 4,46 gram Sabu di Kecamatan Lirik