MENU TUTUP

Alamak! Banyak Bangunan Milik Desa Usul di Inhu Yang Mubazir Akibat Tak Dimanfaatkan, Ini Kata Rasadi SE 

Jumat, 03 Maret 2023 | 14:42:15 WIB Dibaca : 1746 Kali
Alamak! Banyak Bangunan Milik Desa Usul di Inhu Yang Mubazir Akibat Tak Dimanfaatkan, Ini Kata Rasadi SE 

INHU, CATATANRIAU.COM | Sejumlah bangunan milik Pemerintah Desa Usul, Kecamatan Batang Gansal, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau, mubazir atau tidak dimanfaatkan. Bangunan-bangunan itu terlihat dibiarkan terlantar sampai rusak. Sementara, masyarakat masih sangat membutuhkan bangunan yang benar-benar menyentuh kebutuhan mereka.

Berdasarkan pantauan Catatanriau.com di lokasi, jenis bangunan itu misalnya Bangunan Kios Ukuran 15x14 M dengan biaya 63.040,000,- sumber Dana Bantuan Keuangan Khusus Provinsi Riau Tahun Anggaran 2022. 

Kemudian Paket Bangunan Kolam Wahana Wisata bersumber dari Dana Desa (DD) APBN Tahun Anggaran 2021 dengan nilai Rp 99.087.000,-.

Tak hanya itu ada juga Kios BBM Milik BUMDES Usul yang terlihat dibiarkan terlantar sampai rusak dan berkarat. Serta lapangan futsal bangunan tahun 2017 yang sudah tampak kumuh dan terlantar. Semua bangunan tersebut berada di satu lokasi, yakni di seputaran Jalan Poros Desa Usul.

Terkait hal ini Catatanriau.com telah melakukan konfirmasi langsung kepada Rasadi, SE selaku Kepala Desa Usul dengan cara menyambanginya di Ruang Kerjanya, Jumat (03/03/2023) siang.

"Untuk kolam itu, rencananya kemarin lokasi itu mau kita jadikan tempat ruang terbuka, tempat bermain anak-anak. Tapi, kita tidak mau mem push anggaran kesitu semua, jadi ada kira-kira, yang kita pakek, kita bisa, kita bangun disitu, sebab lokasinya merupakan tanah Desa, jadi kita bangun dengan bertahap," kata Rasadi SE menjawab Wartawan.

Dijelaskan Rasadi SE wahana wisata itu masih belum dimanfaatkan lantaran pihaknya untuk sementara waktu tidak mau terlalu banyak mengucurkan anggaran ditempat tersebut, sebab menurut dia masih banyak peruntukan Anggaran Desa yang lain yang masih lebih membutuhkan dari pada itu.

Kemudian, disinggung terkait BUMDES (Badan Usaha Milik Desa) yang tampak tidak berjalan lagi, Rasadi mengatakan Bumdes sementara waktu berhenti lantaran kekosongan ketua, dikarenakan ketua Bumdes sebelumnya memilih berhenti disebabkan telah diterima menjadi anggota Panwascam Batang Gansal untuk pemilu 2024 mendatang.

"Kemarin kan ketua BUMDES kita pak Sahrul, jadi kemarin Pak Sharul ikut lolos jadi Panwaslu, jadi akhirnya dia mundur menjadi ketua BUMDES Usul. Dikatakan terbengkalai sebenarnya gak, karena kita disana ada usaha sewa tenda, jadi BUMDES masih aktif untuk tenda itu. Untuk kios BBM itu kemarin mau diperbaiki, cuma alatnya itu memang payah mencarinya," terang dia.

Sementara itu ketika disinggung terkait lapangan futsal yang sudah tidak dirawat dan difungsikan lagi, ia menjelaskan bahwa lapangan futsal itu pembangunannya pada masa Kepala Desa sebelumnya sekitar tahun 2017 silam.

"Jadi lapangan futsal itu kemarin mau kita kasih rumput, tapikan itu masih ada gelendung-gelendung itu. Nah, untuk perbaikan itu anggaran kalau sedikit itu nggak cukup. Jadi kemarin kami musyawarah Desa, bagaimana kalau kita anggarkan untuk perehaban, perbaikan lapangan futsal. Jadi kata hasil musyawarah itu, kalau kita lakukan perawatannya tanggung-tanggung gak usah lah, karena kita harus carikan rumputnya," katanya.

Lanjutnya, "dulu sempat digunakan sebentar cuman perawatan aja yang kurang, kemarin sempat kita mau buat sistem setiap yang mau makek bayar tapi sepertinya tidak bisa seperti itu, sebab sering anak-anak disitu karena gak berpagar. Jadi besok kebijakan itu memang harus kita pagar itu. Rencananya ya mungkin tergantung musyawarah Desa lah, kalau musyawarah Desa sudah bisa menganggarkan kesitu gak papa. Kemarin sempat ingin saya masukkan ke musyawarah Desa untuk perbaikan lapangan futsal itu, tapi warga lebih banyak meminta perbaikan drainase karena banjir di pemukiman, itu aja sih." Ulasnya.

Terakhir disinggung terkait kios yang dibangun menggunakan Dana Bantuan Keuangan Khusus Provinsi Riau Tahun Anggaran 2022. Kata dia, kios itu nantinya akan dimanfaatkan untuk kegiatan bazar ramadhan.

"Rencana itu akan kita jadikan bazar ramadhan ditahun ini," tutupnya.***


Laporan : S.A Pasaribu

Editor : Redaksi 



Berita Terkait +

Kapolres Siak : Himbau Masyarakat Siak Untuk Mensukseskan Pilgubri

Antisipasi Karlahut, Dua Orang Babinsa Koramil 04/Perawang Ajak Warga Perawang Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli

Upaya Pencegahan Covid-19, Polsek Teluk Meranti Bagikan Masker Gratis di Kelurahan

Kopda Salomo Sembiring Dampingi Pihak Puskeswan Vaksinasi Hewan Ternak Antisipasi PMK di Kelurahan Minas Jaya 

Sebaiknya Pemda Cabut Izin Usaha J&T Cabang Tembilahan Yang Diduga Tahan Ijazah Asli Pekerja

Ketua DPC-AWI Rohul Ucapkan Terima Kasih Kepada Kadishub Rohul

Ikan Pesut Membuat Warga Langgam Terpesona 5 Hari Berhasil Dievakuasi BKSDA

Babinsa Koramil 04/Perawang Bersama Tim URC Lakukan Sosialisasi Antisipasi PMK di Kampung Keranji Guguh

Momentum HPN & HUT AWI Ke XXII, DPC AWI Rohul Peringati Di Titik O Sabang

Antisipasi Pugli Di Masyarakat Kapolsek Kerumutan Sosialisasi Saber Pungli

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Nekat! Curi Sarang Burung Walet Anggota Polisi Pelaku di Hajar Massa

2

Kontingen Kecamatan Minas Optimis Boyong Prestasi Pada Gelaran POPDA Se-Kabupaten Siak Tahun 2024

3

PDIP dan PKB Memiliki Histori, M Shohibul Ahsan, SE Daftar Calon Wakil Bupati Pelalawan Ke PDIP

4

Seluruh Kader Demokrat Inhu Dukung Ketua DPC Adila Ansori Maju Pilkada Inhu 2024

5

Lagi, Polsek Rengat Barat dan Polsek Lirik Bekuk Pengedar Sabu

6

Rombongan Gajah Liar Kembali Masuk Kampung Dan Rusak Rumah Warga Di Minas