MENU TUTUP

Harimau Yang Bikin Resah Warga Pulau Muda Sudah Masuk Perangkap

Senin, 07 November 2022 | 12:18:55 WIB Dibaca : 1336 Kali
Harimau Yang Bikin Resah Warga Pulau Muda Sudah Masuk Perangkap Harimau Yang Bikin Resah Warga Pulau Muda Sudah Masuk Perangkap di Dusun Tanjung Pulai, Pulau Muda , Senin 07 November 2022

PELALAWAN,CATATANRIAU.COM | Satu ekor harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae) tertangkap masuk perangkap pada Minggu (06/11/2022) malam. Kemunculan  harimau yang bikin resah, suasana mencekam warga dalam satu minggu terakhir  di Dusun Tanjung Pulai Desa Pulau Muda, Kecamatan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan, Riau. Tertangkap harimau masuk perangkap dilaporkan Ateng warga Pulau Muda, Senin (07/11/2022).

Tertangkapnya harimau masuk perangkap di Dusun Tanjung Pulai dibenarkan Hansen Siregar  Kabid Wilayah I BKSDA Riau. " Ya sudah ada  masuk perangkap satu ekor di Dusun Tanjung Pulai. Saat ini lagi rapat, nanti akan disampaikan secara resminya," ucapnya singkat.

Diketahui harimau masuk ke permukiman warga sudah satu minggu terakhir. Sudah dapat laporan Minggu (30/10/2022) malam. Harimau sempat  menerkam kambing dan memangsa  bebek serta ayam di kandang. Warga juga menemukan jejaknya.

BKSDA Riau  telah menurunkan tim ke lokasi kejadian untuk memberikan rasa aman kepada warga. Petugas juga memasang kamera pemantau untuk mengidentifikasi individu harimau tersebut. BKSDA juga sudah pasang perangkap  (boxtrap) dan kambing bekas yang diterkam jadi umpannya.

Daerah pemukiman warga yang didatangi harimau berada dekat dengan kawasan hutan landscape Kerumutan. Daerah itu memang lintasan harimau sumatera landscape Kerumutan.

Menurut  BKSDA Riau jumlah harimau sumatera di kawasan itu diperkirakan tak sampai puluhan ekor. Kemunculan harimau sumatera ke permukiman warga, penyebab adalah dampak dari kerusakan hutan. Kerusakan hutan  yang menjadi habitat harimau sudah tertekan. Sekarang hutan berubah fungsi jadi kebun dan lahan perkebunan.

Langkah BKSDA menurunkan  tim mitiigasi terdiri dari Ali Sonang H (Polhut BBKSDA Riau),  Asep Firman (anggota BBKSDA Riau,  PT Arara Abadi (4  personil),  Kepala Desa Pulau Muda, Ketua RW dusun Tanjung Pulai, Tokoh Masyarakat Desa Pulau Muda , Masyarakat dusun Tanjung Pulai, Pulau Muda.

BKSDA  memberikan himbauan kepada ketua RW dan warga sekitarnya untuk tidak keluar rumah pada malam hari kecuali emergency dan jika terpaksa harus keluar harus tetap ada teman. Tim bersama Kepala Desa serta tokoh masyarakat dan warga  ramai ramai melakukan pengecekan perangkap (boxtrap). Ternyata sekitar Magrib Ahad (06/11/2022) harimau satu ekor tertangkap masuk perangkap. EP



Berita Terkait +

Tolak Aksi Pembebasan WNA Puluhan Mahasiswa Geruduk PN Bengkalis

Konflik Agraria PT SLS, Dilakukan Pengambilan 12 Titik Koordinat Terkait Klaim Masyarakat

Dugaan Kasus Pelecehan Oleh Oknum Camat Terhadap Stafnya di Siak Telah Berakhir Damai

Anak Gajah Masuk Galian di Kawasan PT Arara Abadi di Siak, Beruntung Ada Excavator Yang Mengevakuasi

Sejumlah Rumah Maupun Kios Warga Di Sei Apit Siak Habis Dilalap Api

Sapi Warga Minas Dimangsa Harimau, Polisi & BKSDA Riau Langsung Lakukan Cek TKP, Ini Keterangannya!

Dampingi Warganya, Penghulu Kayu Ara Permai Datangi Mapolsek Sei Apit Akibat Cekcok Maslah Lahan

Kapolsek Koto Gasib Sampaikan Duka Cita Mendalam Atas Meninggalnya Balita 4 Tahun Akibat Hanyut Diparit

Hindari Pemotor, Mobil CRV Ini Alami Laka Tunggal di Jalan Lingkar Bangkinang

6.892 M² Lahan Hari Ini Dieksekusi Untuk Pengadaan Jalan Tol Pekanbaru Dumai di Kandis

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SMPN 3 Batang Gansal Diduga Tidak Transparan Dalam Penggunaan Dana Bos, Dan Kutip Uang Perpisahan Rp 450.000,-, Kepsek Sebut Sudah Jadi Tradisi!

2

Rapat Pemutakhiran Persiapan Pacu Jalur Kecamatan Cerenti, Pacu Jalur Resmi Dilaksanakan Sebagai Rayon 1 2024

3

Kabag Umum Kemenhukham Riau Kunjungi Lapas Pasir Pengaraian

4

DPC Partai Demokrat Inhu Adakan Halal Bihalal

5

Stand Bazar Kabupaten Siak Diminati Pejabat Lintas Kabupaten dan Pengunjung Rela Antrian

6

PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir