MENU TUTUP

Pemkab Rohul Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila  

Selasa, 04 Oktober 2022 | 15:21:04 WIB Dibaca : 976 Kali
Pemkab Rohul Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila   

ROHUL, CATATANRIAU.com | Wakil Bupati Rokan Hulu (Rohul) H. Indra Gunawan memimpin Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila. Upacara dengan mengusung Tema ‘’Bangkit Bergerak Bersama Pancasila’’ berlangsung khidmat, di halaman Kantor Bupati Rohul, Pasir Pengaraian, Senin (03/10/2022).

Dalam sambutannya membacakan amanat Presiden Jokowi, Peringatan Hari Kesaktian menjadi pengingat kita bahwa di tengah semua situasi dan kondisi, kedaulatan Indonesia berdasar pada keadilan sosial dan persatuan seluruh lapisan masyarakat.

Oleh karena itu merefleksikan kembali nilai - nilai Pancasila pada hari ini merupakan awal yang baik untuk menyatukan cita - cita dan langkah kita ke depan serta dengan nilai - nilai Pancasila yang menyertai langkah kita.

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila perlu kita jadikan momentum untuk merefleksikan hal-hal yang telah dan harus kita lakukan untuk menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang tangguh di masa kini dan bangsa yang tangguh di masa yang akan datang.

Selama ini upaya yang kita lakukan lebih berfokus pada hasil akhir dan mengesampingkan integrasi sosial budaya dan pelestarian lingkungan.

“Zaman boleh berubah, gaya hidup berganti, arus globalisasi menderas, tapi bangsa Indonesia akan tetap berpegang teguh pada Pancasila dan segenap nilai-nilai yang dikandungnya,” katanya.

Menurut Presiden Joko Widodo, ideologi yang digali oleh para pendiri bangsa terbukti menjadi tameng berbagai ancaman persatuan dan kemajemukan.

“Ideologi yang digali dan dirumuskan oleh para pendahulu dari akar dan karakter bangsa Indonesia sendiri, telah terbukti mampu menjadi tameng menghadapi aneka tantangan yang mengancam persatuan dan kemajemukan kita,” ujarnya.

Dalam momentum Hari Kesaktian Pancasila yang diperingati setiap 1 Oktober ini, sebagai bangsa Indonesia wajib mengenang kembali sejarah dalam mempertahankan ideologi bangsa. Selain itu, Hari Kesaktian Pancasila juga sebagai wujud penghormatan terhadap jasa para pahlawan.

Usai membaca amanat Presiden, Wabup H. Indra Gunawan mengajak ASN harus menghayati Ideologi Pancasila dalam kehidupan sehari-hari dengan menghormati perbedaan agama, multikultur, solidaritas dan gotong royong.

Sebagai ASN kita diminta menjadi pelayan publik. Gunakan teknologi menjadi alat pemersatu, alat kemajuan dan sarana untuk membangun peradaban. ASN adalah panggilan untuk mengabdi melayani masyarakat," ajaknya

Ia berharasp unsur nilai dasar yang harus dimiliki pegawai ASN, adalah memegang teguh ideologi Pancasila, setia dan mempertahankan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

(E.S.Nst)



Berita Terkait +

Wakili Bupati, Sekda Kampar Pimpin Rapat Hari Jadi Riau ke 65 dan HUT RI ke 75 tahun 2020

Ikan Pesut Membuat Warga Langgam Terpesona 5 Hari Berhasil Dievakuasi BKSDA

Hari Jadi Kampar, Instansi & Sekolah Gunakan Pakaian Melayu, Masyarakat Diminta Bersihkan Pekarangan

Antispasi Tindak Kejahatan, Posek Minas Kembali Patroli Disejumlah Gereja & Tempat Umum Lainnya

Antisipasi Terjadinya Tindak Kejahatan, Personil Polsek Minas Lakukan Patroli C3 Ditempat Keramaian

Bersama Securty PT RAPP, Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Patroli Karhutla di Kampung Olak

Kapolres Siak Lakukan Kunjungan Dan Pengecekan Pos Pam Tertib Ramadhan LK 2024 di Kecamatan Minas

Polwan Goes To School Ajak Pelajar Cerdas Bermedia Sosial

Cegah Covid-19, Dewan Suryono Bagikan & Semprotkan Cairan Disinfektan di Minas

Hadiri Pelantikan Karang Taruna Siak Hulu, Begini Pesan Dr Kamsol

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

PT SLS dan PT Astra Agro Lestari Tbk Hadir, Sidang Gugatan Serobot 90 Hektar Bersidang Mediasi

2

Baleho Bakal Calon Bupati Rohul Anton ST.MM Dirusak Orang Tak Dikenal

3

Tiga Pengedar Sabu Diamankan Polsek Seberida

4

Dandim 0322/Siak Hadiri Harlah Ke-8 Takhtimul Qur'an Wal Kutub di Ponpes Kandangan Nahdiyah

5

Bertabur Hadiah Hingga Sepeda Motor! Warga Banjiri Jalan Sehat May Day PT IKPP & Grup Mill Perawang 

6

Mantap! Siswi SDN 02 Minas Barat Ikut Wakili Kecamatan Minas Pada Ajang FLS2N Tingkat Kabupaten Siak