MENU TUTUP

Hadiri Forum IMT-GT Thailand, Roro Dumai-Malaka Jadi Prioritas Utama Dalam Pembahasan  

Kamis, 15 September 2022 | 20:22:19 WIB Dibaca : 855 Kali
Hadiri Forum IMT-GT Thailand, Roro Dumai-Malaka Jadi Prioritas Utama Dalam Pembahasan   

PEKANBARU, CATATANRIAU.com | Wakil Gubernur Riau Brigjen TNI (Purn) H. Edy Natar Nasution hadir di acara The 19 th Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT) Chief Ministers and Governor's forum. Pada pertemuan tersebut ia memaparkan tindaklanjut pembangunan Roro Dumai-Melaka. 

Pertemuan IMT-GT atau Segitiga Pertumbuhan Indonesia–Malaysia–Thailand digelar Phuket, Thailand, Kamis (15/9/2022). 

Wakil Gubernur Riau (Wagubri) mengatakan, pembangunan Roro Dumai-Melaka adalah program Pemerintah Indonesia dan Pemprov Riau dalam peningkatan infrastruktur. 

Selain itu, program tersebut sebagai fasilitas pendukung (good connectivity) dengan berbagai negara, khususnya Melaka, Malaysia. 

Hanya saja paparan tersebut, belum bisa diakomodir, karena delegasi dari Melaka, tidak hadir dalam forum tersebut. Namun, program Roro Dumai-Melaka tetap menjadi flagship atau prioritas, pada IMT-GT Chief Ministers and Governor's forum. 

"Jadi sampai saat ini belum update antara Indonesia, Malaysia dan Riau terkait kemajuan fasilitas Roro Dumai-Malaka. Namun, tetap masuk dalam priortitas pembahasan," kata Edy Natar, saat dihubungi, Kamis (15/09/2022).

Diungkapkan dia, saat ini perlu adanya penyelarasan dan harmonisasi peraturan/SOP untuk penumpang dan kendaraan embarkasi/debarkasi. Ia mengatakan, bahwa hingga saat ini belum disepakati antara Indonesia dan Malaysia dan Riau.

Berdasarkan kondisi serta hambatan yang dihadapi, kata Edy Natar, rencana aksi yang perlu atau akan dilaksanakan adalah regulasi/SOP penumpang dan kendaraan embarkasi/debarkasi perlu segera disusun dan disepakati.

"Koordinasi antara otoritas terkait baik di Indonesia maupun Malaysia perlu ditingkatkan, SOP CIQS perlu segera disusun dan disepakati," jelasnya.

Dijelaskan dia, kondisi saat ini juga sesuai dengan telah diterbitkannya dasar hukum berupa Keputusan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia Nomor S-49/D.VII.M.EKON/04/2018 tanggal 24 April 2018 tentang Penunjukan Provinsi Riau sebagai Koordinator IMT-GT Businiess Center. 

Lebih lanjut, kata mantan Danrem 031 Wira Bima itu, pada IMT-GT berikutnya akan membahas program pertukaran mahasiswa di bidang pariwisata (Pariwisata Berbasis Masyarakat).

Di mana saat ini juga belum terlaksananya kegiatan pertukaran mahasiswa pariwisata lingkup Indonesia Malaysia, Thailand. Hal itu, dikarenakan pandemi Covid-19 dan ditutupnya akses pintu masuk dari luar negeri ke Provinsi Riau.

"Dengan mulai meredanya pandemi, maka kita perlu segera menyusun rencana aksi pertukaran Mahasiswa Pariwisata untuk tahun 2023 mendatang. Dan besar harapan kita, rute penerbangan Riau-Krabi (Thailand) kembali dibuka demi kelancaran program yang akan dilaksanakan," tutupnya.(MCR)

 

Laporan : E.S Nst



Berita Terkait +

Demi Keamanan OVN, Serma M Nasir & Rekan Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Patroli Drilling

Polisi Kuala Kampar Pelalawan Patroli Kegiatan Masyarakat Pelabuhan Teluk Dalam

Polsek Minas & Jajaran Kembali Lakukan Monitoring Dan Ajak Masyarakat Lakukan Vaksinasi

Kapolsek Rambah Hadiri Kegiatan HKN Ke 57 Tahun 2021

26 September Batas Pendaftaran Cakades Pilkades Pelalawan 2021

Sambut Hari Jadi Rohul, Wartawan Rohul Gelar Lomba Karoke

Di Hari Lebaran Idul Fitri 1443H Polsek Pangkalan Kuras Kembali Cek Kesediaan Migor Dan BBM

Ketua DPC PKB Tengku Azriwardi ST, Warga Pelalawan Jangan Mudik

Ribuan Aliansi Buruh Jogja Bakal Gelar Aksi May Day Pasca Lebaran Nanti, Ini Tuntutannya

Ruby Mulyawan, Ahli Perminyakan yang Pulang Kampung ke Blok Rokan Jadi Dirut PHR

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kapolsek Kelayang Ringkus Pengedar dan Bandar Sabu-sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

2

Residivis Pencurian Dibekuk Unit Reskrim Polsek Cerenti

3

Afni Resmi Daftar Calon Bupati ke PDIP, Senin ke PKB

4

Jhonny Charles Harapkan Gernas BBI dan BBWI Bisa Tingkatkan Perekonomian Riau

5

Tunggu Pelanggan di Kedai Kopi, Bandar Togel Online Diringkus Satreskrim Polres Inhu

6

Kapolsek Beserta Personilnya Lakukan Giat Binrohtal & Jum'at Berbagi Bersama Para Tahanan di Mapolsek Minas