Serma D. Sihombing Cek Lokasi Banjir di Kampung Muara Bungkal, Puluhan Rumah Warga Terdampak

Kamis, 18 Desember 2025 | 13:45:55 WIB

Siak, Catatanriau.com — Babinsa Koramil 03/Minas, Serma D. Sihombing, melakukan pengecekan langsung ke lokasi bencana banjir yang melanda RT 01/RK 03 Dusun Ponti Samak (Lipai), Kampung Muara Bungkal, Kecamatan Sungai Mandau, Kabupaten Siak, Kamis (18/12/2025) sekitar pukul 11.00 WIB.

Banjir terjadi akibat curah hujan tinggi yang berlangsung beberapa hari terakhir, sehingga menyebabkan luapan Sungai Lipai. Luapan air tersebut menggenangi jalan kampung, pemukiman warga, serta lahan pertanian, hingga menghambat akses masyarakat.

Dalam keterangannya, Serma D. Sihombing menyebutkan bahwa ketinggian air tidak merata, berkisar ±40 sentimeter, yang berdampak pada terendamnya sekitar 20 kepala keluarga (KK) serta terhentinya akses jalan menuju kampung.

“Banjir ini disebabkan tingginya curah hujan yang mengakibatkan Sungai Lipai meluap. Air masuk ke pemukiman warga dan lahan pertanian, sehingga aktivitas masyarakat terganggu, terutama akses jalan kampung,” ujar Serma D. Sihombing saat di lokasi.

Ia menjelaskan, berdasarkan pemantauan terakhir, debit air mulai berangsur surut sekitar 5 sentimeter, lantaran pada malam sebelumnya tidak turun hujan. Meski demikian, warga masih belum dapat beraktivitas normal, khususnya di sektor pertanian.

“Saat ini masyarakat belum bisa bekerja di lahan pertanian yang terdampak banjir dan memilih tetap berada di rumah masing-masing sambil menunggu kondisi benar-benar aman,” tambahnya.

Sebagai langkah penanganan awal, Babinsa bersama masyarakat melakukan sejumlah upaya, di antaranya pendataan rumah warga yang terdampak banjir, pendataan lahan pertanian masyarakat seluas ±20 hektare sawah, serta koordinasi dengan aparat desa terkait penanggulangan banjir.

Selain itu, Babinsa juga melaksanakan patroli dan monitoring ke dusun-dusun lain yang berpotensi terdampak banjir, serta mensosialisasikan kepada warga agar tetap waspada dan mengantisipasi kemungkinan banjir susulan, mengingat kondisi cuaca masih mendung.

Kegiatan pengecekan dan pemantauan tersebut berjalan dengan aman dan lancar. Aparat desa dan masyarakat setempat diimbau untuk terus berkoordinasi dan melaporkan perkembangan situasi guna langkah penanganan lebih lanjut.***

Terkini