Babinsa Koramil 03/Minas Kopda AKP Hutagalung Ajak Warga Peduli Kesehatan Lewat Komsos

Minggu, 27 Juli 2025 | 11:27:26 WIB

Siak, Catatanriau.com — Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kesehatan dan kebersihan lingkungan, Babinsa Koramil 03/Minas, Kopda AKP Hutagalung, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) di Kampung Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Minggu (27/7/2025) pagi.

Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WIB ini menyasar warga sekitar dengan materi penyuluhan seputar kebersihan lingkungan dan pencegahan penyakit.

"Kami ingin masyarakat lebih sadar bahwa menjaga kebersihan adalah bagian dari menjaga kesehatan keluarga dan lingkungan. Hal-hal kecil seperti membuang sampah pada tempatnya, membersihkan selokan, dan menjaga sanitasi rumah bisa mencegah banyak penyakit," ujar Kopda AKP Hutagalung dalam keterangannya kepada Catatanriau.com.

Dalam kegiatan ini, Babinsa juga menekankan pentingnya peran aktif warga dalam menjaga kesehatan secara kolektif. "Kesehatan bukan hanya tanggung jawab pribadi, tapi juga tanggung jawab sosial. Kita harus saling mengingatkan dan membantu satu sama lain," lanjutnya.

Kegiatan yang turut melibatkan Serda Mayus dan masyarakat setempat ini mendapat sambutan positif. Banyak warga mengapresiasi kehadiran Babinsa yang tidak hanya fokus pada keamanan, tetapi juga peduli terhadap kesejahteraan warga.

"Terima kasih kepada Bapak Babinsa yang sudah datang memberi penyuluhan. Kadang kami butuh diingatkan lagi tentang pentingnya menjaga kebersihan, apalagi sekarang cuaca tak menentu," ujar Bu Rini, salah seorang warga Kampung Minas Barat.

Kegiatan Komsos tersebut berlangsung hingga pukul 09.25 WIB dan berjalan dalam keadaan aman, tertib, dan penuh keakraban antara aparat TNI dan masyarakat.***

Terkini