Siak, Catatanriau.com | Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kerja PT. Pertamina Hulu Rokan (PHR), Babinsa Kodim 0322/Siak secara rutin melaksanakan patroli pengamanan di objek vital nasional sektor minyak dan gas. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya penguatan pembinaan teritorial (Binter) yang dilaksanakan oleh TNI.
Pada hari Sabtu (02/11), sejumlah personel Babinsa Kodim 0322/Siak melaksanakan patroli di wilayah Area 1 dan 3 Minas Field, Kampung Minas Timur, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak.
Kegiatan patroli ini meliputi pengecekan kondisi fisik fasilitas, komunikasi dengan petugas keamanan perusahaan, serta sosialisasi kepada masyarakat sekitar mengenai pentingnya menjaga keamanan bersama.
Serda Mayus Maruli, salah satu Babinsa yang terlibat dalam kegiatan patroli, menyampaikan pesan pentingnya peran masyarakat dalam menjaga keamanan objek vital nasional.
"Kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan di lingkungan sekitar, khususnya di sekitar fasilitas minyak dan gas. Jika melihat ada hal yang mencurigakan, segera laporkan kepada pihak keamanan atau Babinsa terdekat," ujarnya.
Danramil Minas Kapten Arh Aguswanto, dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan patroli berjalan dengan aman dan lancar. Tidak ditemukan adanya gangguan keamanan selama pelaksanaan kegiatan.***
Laporan : Idris Harahap