Terpilih Secara Aklamasi, Faizul Nakhodai Dema Stai Nurul Hidayah Periode 2023/2024

Sabtu, 11 Mei 2024 | 21:27:01 WIB

Kepulauan Meranti, Catatanriau.com | Melewati berbagai tahapan pemilihan Ketua Dema Stai Nurul Hidayah, Faizul Mahasiswa asal Kecamatan Pulau Merbau, Desa Centai resmi terpilih sebagai Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Nurul Hidayah Selatpanjang periode 2023-2024.

Faizul terpilih secara aklamasi bersama wakilnyq Nova Fitria, Mahasiswi asal Kecamatan Rangsang barat.

Terpilihnya Ketua dan Wakil Ketua Dema Stai Nurul Hidayah Selatpanjang ini dilaksanakan berdasarkan dengan kesepakatan Ketua Waket 3 Rubiana, S.SI, M. Pd dan Ketua Stai Isnaini Septemiarti, M. Pd.

"Alhamdulillah dengan ucapan rasa syukur kepada Allah, Saya dipercayai untuk mengemban amanah ini sebagai Ketua Dema, Kedepannya lagi Kita semua khususnya kawan-kawan mahasiswa agar dapat bersinergi, sama-sama menjadikan Dema menjadi lebih baik dan mempunyai tujuan yang sangat mendasar untuk Stai Berkemajuan dan membuat Trendester," ujar Faizul.

Selain itu, ia menambahkan bahwa dalam kepemimpinannya, Dema akan dijadikan sebagai wadah bagi mahasiswa untuk mengaktualisasikan minat bakat mahasiswa untuk mencapai suatu tujuan bersama.

Ia juga berharap kepada seluruh mahasiswa Stai Nurul Hidayah Selatpanjang untuk turut mendukung dirinya pasca penetapan dirinya sebagai Ketua Dema.

“Setelah terpilihnya saya sebagai ketua Dema, agar tidak terlepas dari pantauan kawan-kawan apa yang sudah direncanakan bisa berjalan sesuai dengan visi misi kami. Saya akan terus berusaha membuat pergerakan yang tentunya tidak terlepas dari bantuan kawan-kawan”, tutup Faizul.***

Laporan : Dwiki

Terkini