Edy Natar Saya Turut Prihatin Dan Mengutuk Pengeboman Tempat Ibadah

Selasa, 15 Mei 2018 - 10:58:57 WIB
Share Tweet Google +

 


SEI_MANDAU- Kampanye Dialogis Calon Wakil Gubernur Nomor Urut 1 Edy Natar, Di Kecamatan Sei Mandau Tepatnya Di  Jl.Banjar Putus, Lapangan Bola Kaki Kampung Sungai Selodang, Kecamatan Sungai Mandau, Kabupaten Siak Riau. Selasa, 15/05/2018 Sekira Pukul 09:00 Disambut Cukup baik oleh Masyarakat setempat, Tampak Antusias Masyarakat cukup tinggi dalam menghadiri Kampanye Dialogis tersebut, Hadir Mendampingi Calon Wagubri No urut 1 Itu, Agustiawarman.SH dan juga Gustimar selaku Waka DPD PAN Kabupaten Siak, Beserta Kusman Jaya Anggota DPRD kabupaten Siak Dari Fraksi PKS Dan tak Ketinggaln Ketua DPD Dari Masing-masing partai pendukung Lainnya, Acara tersebut juga dihibur Oleh Artis Anisa, Liga Dangdut Indosiar Dengan Iringan Lagu-lagu Melayu.


Sebelumya  dalam kampanye tersebut, Edy Natar beserta Tim hadir lebih Awal dari jadwal waktu yang ditetapkan Oleh panitia Setempat, Dalam perjalanan menuju Sei Mandau Edy Natar katakan 


"Kita harus segera sampai di tempat, sebab saya tidak suka ditunggu lebih baik saya yang menunggu." Terangnya Kepada Tim Rombongan Yang mengiringnya menuju lokasi Kampanye.


Kemudian setibanya dilokasi Sembari menunggu Waktu kampanye dialogis dimulai, Gustimar yang diketahui juga selaku Anggota DPRD Kabupaten Siak Langsung mendendangkan sebuah lagu dangdut yang berjudul Menunggu, Guna menghibur masyarakat yang sudah Hadir, sebab walaupun belum masuk waktu yang dijadwalkan Masyarakat sudah tumpah Ruah dilokasi kampanye. 

 

Tokoh Masyarakat Kecamatan Sei Mandau H.Muslim.MY,  Dalam sambutannya mengatakan "Kami berharap Insya Allah,  dengan kemenangan Bapak Syam-Edy nantinya kita butuh pembangunan Yang akan ditingkatkan nantinya di Kecamatan sei Mandau ini, Contohnya Akses jalan menuju kemari, sebab masih termasuk  dalam kawasan perusahaan Jadi kita susah Mau keluar masuk ke sini. Kita harpkanlah nantinya bisa diatasi, dan tentunya kami masyarakat sei Mandau akan komit untuk mendukung Syam-Edy Jadi Gubernur dan wakil gubernur Riau nantinya kami akan Usahakan Minimal 90% Suara untuk Syam-Edy Umumnya di kabupaten Siak Khususnya di Kecamatan Sei Mandau Ini. Malu lah Kita bapak Kita tidak bisa menang Terkhusus dikampung kita sendiri." Pungkas H.Muslim.MY Selaku tokoh Masyarakat Kecamatan Sei Mandau. 

 

Edy Natar Dalam kampanye dialogis menyampikan Rasa keprihatinan Beliau terhadap Musibah yang terjadi baru-baru ini di daerah pulau jawa yakni kasus pengeboman Tempat ibadah (Greja-red)


"Marilah kita rajut kebersamaan kita walaupun beda suku RAS atau keyakinan, Kita semua saudara sebangsa dan setanah Air, Sebab Nabi Kita Muhammad saw. Bersabda yang artinya 'Tidak sempurna iman kamu sebelum mencintai saudaranya sebagaimana dia mencintai dirinya sendiri' (Sembari membacakan dalam bahasa Arabnya)  Maka hendaklah kita menjaga ukuwah tali persaudaraan kita selaku saudara sebangsa dan setanah Air, sebab belakangan ini baru kita dapat kabar terjadi pengeboman di daerah Pulau Jawa sana, Disini saya sampaikan rasa keprihatinan saya terhadap kejadian tersebut, dan saya pribadi sangat mengutuk hal itu, sebab Agama kita (Islam) tak ada mengajarkan hal yang demikian." Pungkas Edy Natar Dalam Kampanye Dialogis yang dilaksanakan di Kecamatan Sei Mandau Tersebut.



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex