Pesan Alfedri kepada Pengurus PWI Siak

Kamis, 25 Januari 2018 - 19:15:52 WIB
Share Tweet Google +


Wakil Bupati Siak Alfedri mengikuti pelantikan ketua dan pengurus PWI kabupaten Siak periode 2017-2020 di gedung Tengku Mahratu Siak, Kamis (25/01/2018) pagi.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Siak H Alfedri menyampaikan ucapan tahniah atas pelantikan Ketua dan Pengurus PWI Kabupaten Siak periode 2017 - 2020, serta berharap agar seluruh rekan media yang ada di Siak bisa menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.

Tahniah atas pelantikan pengurus PWI Kabupaten Siak, dan kepada segenap pengurus dan anggota PWI Siak semoga bisa menjalankan amanah dengan baik, ujar Alfedri.

Alfedri menambahkan, dalam konteks pembangunan, PWI merupakan mitra pemerintah, sehingga diharapkan Keduanya bisa saling bersinergi dalam hal memberikan yang terbaik bagi masyarakat.

Selain itu Wabup Alfedri juga mengemukakan di era teknologi sekarang ini, banyaknya informasi yang tidak bisa dibendung ditengah-tengah masyarakat, termasuk berita hoax. Untuk mengantisipasi hal itu dibutuhkan dukungan dari semua pihak termasuk insan pers.

Peran media untuk menciptakan kondusivitas daerah sangat besar karena mempung mempengaruhi para pembacanya. Dengan suguhan berita yang akurat, berimbang dan terpercaya diharapkan masyarakat tidak mudah tersulut isu-isu yang tidak bertanggungjawab, pinta Alfedri.

Apalagi kini masuk tahun politik, sambung dia, yaitu pilgub 2018 dan pilpres 2019, kesuksesan hajatan pesta demokrasi ini membutuhkan semua pihak.

Hal senada juga dikemukakan oleh Ketua PWI Kabupaten Siak Ali Masruri S.Pdi, dirinya menegaskan bahwasanya saat ini kita sedang memasuki tahun politik, oleh sebab itu diharapkan kepada seluruh Wartawan yang tergabung dalam organisasi PWI Siak, bisa menjalankan perannya secara profesional. Dan tidak menjadi Pewarta penyebar berita Hoax.

Saat ini kita tengah memasuki tahun politik, oleh sebab itu diharapkan kepada seluruh rekan-rekan pers (khususnya yang tergabung dalam PWI Siak, red), bisa menjalankan perannya secara profesional dan tidak menjadi penyebar informasi palsu alias berita hoax, tegas Ali.

Pada acara tersebut, PWI Siak sekaligus menggelar seminar bertema Meredam Hoax dan Ujaran Kebencian dalam Pilkada 2018, Independensi Pers dan Kecerdasan Pembaca dalam Menerima Berita dengan menghadirkan Narasumber dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Daerah Provinsi Riau. 

Dilain pihak Ketua PWI Riau, Zulmansyah Sakedang, dalam sambutannya meminta agar para pengurus dan anggota PWI meningkatkan profesionalisme dalam memberantas berita Hoax, Usai menyerahkan petaka pada Ketua PWI Siak Ali Masruri didampingi seluruh pengurus.



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex