Anas Penghulu Kampung Minas Timur, Babinsa Koptu Mayus Maruli, Bhabinkamtibmas Bripka Reza Ferdiyan SH, Ketua Karang Taruna Rozi Siswanto serta sejumlah warga masyarakat Kampung Minas Timur saat melakukan penyemprotan disinfektan kerumah-rumah warga

Putus Penyebaran Covid-19 Yang Kian Mengkhawatirkan, Tiga Pilar Minas Timur Semprotkan Disinfektan

Ahad, 27 September 2020 - 12:53:29 WIB
Share Tweet Google +


SIAK, CATATANRIAU.COM | Dalam rangka menghambat penyebaran virus corona (Covid-19), tiga pilar di Kampung Minas Timur, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, hari ini Ahad (27/09/2020) melakukan penyemprotan disinfektan secara massal kerumah-rumah warga serta sejumlah tempat umum yang ada di kawasan Kampung tersebut.

 

Giat ini tampak dilakukan secara langsung oleh Anas Penghulu Kampung Minas Timur, Babinsa setempat Koptu Mayus Maruli, Bhabinkamtibmas setempat Bripka Reza Ferdiyan SH, Ketua Karang Taruna setempat Rozi Siswanto serta sejumlah warga masyarakat Kampung Minas Timur.

 

"Sementara ini yang kita semprotkan di rumah-rumah masyarakat, ada 3  tempat di Minas Timur, diantaranya, km 2, km 7 dan km 9. Diperkirakan lebih kurang 200 rumah tangga termasuk tempat ibadah dan tempat umum lainnya yang telah kita lakukan penyemprotan disinfektan hari ini," kata Anas Penghulu Kampung Minas Timur, menjawab Wartawan media ini, Ahad (27/09/2020) siang.

 

"Giat ini kita lakukan untuk memutus penyebaran virus corona khususnya di wilayah Kampung Minas Timur, kegiatan ini terlaksana atas kerjasama karang taruna, BabhinKamtibmas, Babinsa dan masyarakat di Kampung ini," lanjutnya.

 

Anas juga menerangkan, hal ini dilakukan dikarenakan sudah ada dua warga setempat yang dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 oleh Dinas Kesehatan Siak, namun kata dia hanya satu orang diantaranya yang berdomisili di Kampung tersebut, sementara satu orang lainnya berdomisili di Perawang, Kecamatan Tualang Siak.

 

"Yang positif kemarin ada 1 orang, yang baru ini ada satu lagi, tapi yang baru ini tinggalnya di Perawang, Kartu Keluarga (KK) dan KTP Minas Timur, tapi dia tinggal di Perawang, namun orangtuanya tinggal di Minas Timur juga, dan sebelumnya dia sering berkunjung kerumah orangtuanya," kata Anas menjelaskan.

 

Selaras dengan Penghulu Anas, Kapolsek Minas AKBP Birma Naipospos melalui Bhabinkamtibmas setempat Bripka Reza Ferdiyan SH, dia menerangkan, pihaknya juga telah melakukan sosialisasi yang juga disampaikan melalui perangkat RK dan RT setempat untuk menyampaikan kepada warga agar senantiasa mengingatkan warga untuk mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

 

"Jadi warga kita minta jika melakukan aktivitas diluar rumah agar senantiasa menjaga protokol kesehatan, kita juga minta masyarakat untuk mengurangi aktifitas diluar rumah jika memang tidak terlalu perlu, namun jika memang sangat penting untuk beraktivitas diluar rumah kita minta agar sebelum masuk rumah untuk mencuci tangan dengan sabun dan segera mandi dan jangan menyentuh apapun juga didalam rumah terlebih dahulu sebelum mandi, hal ini bertujuan untuk meminimalisir kontak penularannya," tukasnya.(*)




Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex