Babinsa Koramil 13/Rokan Bantu Petani Merontokkan Padi

Babinsa Koramil 13/Rokan Bantu Petani Merontokkan Padi

Ahad, 21 Juni 2020 - 12:29:01 WIB
Share Tweet Google +


ROKANHULU, CATATANRIAU.COM |  Dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan di wilayahnya, anggota Babinsa Koramil 13/Rokan, bersama unsur terkait lainnya, melakukan kegiatan dalam membantu petani dalam merontokkan padi hasil dari petani.Minggu,21/06/2020.

 

Segenap anggota Babinsa Koramil 13/Rokan membantu Salah satu petani Gabah padi jenis inpari 32,Dalam merontokkan hasil panennya. 

 

Kegiatan ini di pimpin langsung oleh Pelda Mardianto, Babinsa Koramil 13/Rokan, Dalam rangka meningkatkan Komunikasi Sosial (Komsos) di tengah tengah masyarakat sangatlah perlu sekali kita tingkatkan sebagai bentuk rasa kepedulian Babinsa Koramil 13/Rokan terhadap masyarakat bina'annya."Katanya. 

 

Tambahnya Lagi, Setiap anggota Babinsa secara rutin wajib melakukan pembinaan dan patroli wilayah. Saat ada agenda keramaian di desa, anggota TNI melakukan pengamanan bersama jajaran Polri dan Satlinmas, guna tetap menjaga kondusivitas Kamtibmas,” Tambahnya. 

 

Bila ada petani kebetulan tengah menggarap lahan, menyiangi tanaman atau panen padi, imbuhnya, anggota TNI langsung terjun ke sawah, untuk membantu. Keterlibatan anggota TNI ke lahan sawah, sebagai bentuk perhatian terhadap peningkatan ketahanan pangan di masyarakat."Imbuhnya. 

 

Bapak Safrizal selaku Pemilik Gabah menjelaskan, bahwa luas lahan yang ia miliki kurang lebih 1/4 Ha dengan hasil 1.2 Ton dalam 1 kali masa panen dengan masa tunggu hanya mencapai 3 bulan," Jelasnya. 

 

Ketua Kelompok Tani Bapak Wanhai selaku Pengawas seluruh kegiatan Pertanian yang ada di Kecamatan Rokan IV Koto menyampaikan kepada Pelda Mardianto bahwa mulai hari ini hingga beberapa hari kedepan para Petani kita sudah bisa memanen Padinya,"Ungkapnya. 

 

Kita berharap Semoga daerah kita kedepan dapat menjadi sumber lumbung Padi terbaik yang ada di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) sehingga dapat memenuhi Pasokan beras untuk masyarakat kita khususnya & Provinsi Riau pada  umumnya." Harap pak Wanhai mengakhiri.(*)




Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex