Puluhan Warga Terjaring Patroli PSBB di Tualang Diamankan & Diajak Baca Yasin

Ahad, 17 Mei 2020 - 19:42:59 WIB
Share Tweet Google +


SIAK, CATATANRIAU.COM | Bupati Siak H Alfedri bersama tim gabungan patroli PSBB yang melibatkan Polri, TNI, dan Satpol PP,  Sabtu (16/5/2020) dinihari menggelar Kegiatan Patroli PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) yang dilaksanakan di Wilayah Kecamatan Tualang Kabupaten Siak Riau.

 

Dalam kegiatan itu sekitar Pukul 23.00 WIB masyarakat yang terjaring dalam kegiatan himbauan dan penertiban sebanyak 34 (tiga puluh empat) orang, diamankan di Polsek Tualang untuk membuat surat Pernyataan dan diberikan arahan.

"Kita ajak membaca surat Yasin bagi Umat Muslim (22 orang) dan diberikan siraman Rohani oleh Ustadz Zainul Al Makruf," ungkap Bupati Siak Alfedri, Ahad (17/05/2020).

 

Adapun untuk warga yang beragama Kristen kata Alfedri, sebanyak 12 orang, mereka diberikan siraman rohani oleh pihak Kepolisian Polres Siak.

 

"Sementara bagi yang beragama Kristen sebanyak 12 orang diberikan siraman rohani dari pihak Polres dan Polsek Tualang," pungkasnya.(*)




Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex