Serma Adi Eko S Dari Posko Covid-19, Klinik HMC, Juga Turut Pastikan Penerapan PSBB

Ahad, 17 Mei 2020 - 10:33:31 WIB
Share Tweet Google +


SIAK, CATATANRIAU.COM | Sejak diberlakukannya penerapan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar), di Kabupaten Siak pada 15 Mei, upaya memutuskan penyebaran mata rantai virus Covid-19 kian gencar dilakukan oleh pihak terkait. Kecamatan Kandis yang merupakan bagian dari Kabupaten Siak juga turut memberlakukan penerapan PSBB tersebut.

 


Pada Ahad (17/05/'20), disaat melakukan patroli dan sosialisasi terkait pandemi Covid-19 ini, Serma Adi Eko Sudarto juga turut memperlihatkan kontribusinya.

 


"Kali ini kita melakukan pemantauan dari klinik HMC Libo Baru. Ini kita lakukan semata untuk memastikan pelaksanakan penerapan PSBB di Kecamatan Kandis," singkat Serma Adi.

 

Serma Adi Eko yang juga merupakan Babinsa Kampung Kandis itu menyebutkan bahwa di Posko Covid-19 libo baru itu juga dilakukan pengecekan kendaraan yang melintas,
"Iya, itu pasti baik roda dua dan roda empat kita lakukan pengecekan diantaranya suhu tubuh dan sosialiasi akan pandemi ini," tambahnya.

 

Camat Kandis, Said Irwan SE sendiri melalui Lurah Kandis Kota, Wendy S SOS mengutarakan bahwa upaya pencegahan dengan memberikan sosialisasi dan himbauan sudah gencar dilakukan pada Masyarakat luas Kandis.

 


"Seharusnya Masyarakat luas sadar diri setelah sosialisasi dan himbauan gencar diberitakan oleh pemerintahan. Apalah lagi, Kandis sendiri saat ini telah menerapkan PSBB tahap pertama, semoga dengan kesadaran diri kita semua tidak akan ada PSBB kedua atau selanjutnya," serunya.(*)




Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex