Uji coba Penggunaan Exkapator Ukuran Jumbo

Wagubri dan Bupati Pelalawan Tinjau Ujicoba Penggunaan Exkapator Ukuran Jumbo

Rabu, 22 Januari 2020 - 20:11:25 WIB
Share Tweet Google +

 


Pelalawan – Wakil Gubernur Propinsi Riau Edy Natar  bersama dengan Bupati Pelalawan H.M.Harris melihat ujicoba ekskavator ukuran jumbo berjenis ampibi di Sungai Kerinci, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Rabu (22/1/2020). 

 

 

Selain itu pula, ujicoba disaksikan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pelalawan. Uji coba ekskavator  ini di lakukan langsung oleh PT Pindad di Kabupaten Pelalawan.

 

 

Wiweka yang menjabat sebagai Vice President Bisnis Industrial PT Pindad mengungkapkan, demonstran ekskavator ampibi bakal berlangsung selama lima bulan di Kabupaten Pelalawan.

 


"Ini produk baru kita dari Pindad, ekskavator ampibius, kita agendakan selama 5 bulan demonstrasi atau ujicoba di Kabupaten Pelalawan," terang Wiweka.

 

 

PT Pindad saat ini, kata dia sudah memproduksi sebanyak 20 unit. 10 unit diantaranya sudah dipasarkan dan 10 unit lagi menjadi stok perusahaan.

 

 

Dalam uji coba ini ekskavator menjajal dari darat bergerak dan berenang mangapung di tengah Sungai Kerinci. Tampak pula operator begitu sigap memamerkan kehebatan alat ini mengeruk tanah dan memindahkan ke bibir Sungai Kerinci. Tidak butuh waktu lama badan sungai yang kecil, menjadi lebar.

 


Usai uji coba ini kepada media Bupati Pelalawan H.M.Harris mengatakan berminat untuk memboyong ekskavator ampibi tersebut. Pada APBD Perubahan 2020 nanti Pemda Pelalawan, kata dia, bakal mengalokasi anggaran untuk mendatangkan sebanyak dua unit. (rls)


Editor : Redaksi 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex