MENU TUTUP

Dewan Suryono Kembali Serahkan 100 Liter Cairan Disinfektan Untuk Sei Mandau & Mandiangin

Selasa, 31 Maret 2020 | 16:58:25 WIB Dibaca : 2208 Kali
Dewan Suryono Kembali Serahkan 100 Liter Cairan Disinfektan Untuk Sei Mandau & Mandiangin Anggota DPRD Kabupaten Siak, Suryono, didampingi Ketua DPD Partai Nasdem H Muhammad, saat menyerahkan cairan disinfektan kepada Camat Mandau Yudha Rajasa


SIAK - Bentuk kepedulian maupun partisipasi kemanusiaan secara mandiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Siak, Suryono, guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dia mengantarkan dan menyerahkan secara langsung 100 liter cairan disinfektan murni untuk Kampung Mandiangin dan Kecamatan Sungai Mandau, Selasa (31/03/2020). Dengan rincian 50 liter untuk Kampung Mandiangin dan 50 liter untuk Kecamatan Sungai Mandau, Kabupaten Siak, Riau.

 

"Alhamdulillah, kita sangat berterimakasih sekali bapak Dewan kita dari DPRD Kabupaten Siak sudah datang mengantarkan cairan disinfektan di kampung kita ini, Insya Allah nanti akan kita bagikan kepada warga kita yang rumah-rumahnya belum disemprotkan disinfektan ini, karena masih banyak dari warga kita yang sangat membutuhkan cairan ini untuk memerangi wabah Covid-19," kata Martinus SP, Penghulu Kampung Mandiangin.

(Anggota DPRD Kabupaten Siak Suryono, didampingi Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Siak H.Muhammad saat menyerahkan Disinsfectan kepada Penghulu Kampung Mandiangin)

Sementara itu Camat Sungai Mandau, Yudha Rajasa, kepada Wartawan diapun mengatakan bahwa dirinya sangat berterimakasih atas pemberian 50 liter cairan disinfektan itu kepadanya oleh Dewan dari Partai Nasdem tersebut, meskipun sebelumnya kata Camat Yudha sudah dilakukan penyemprotan masal disinfektan di Kecamatan itu, nantinya kata dia, disinfektan yang diterimanya dari Dewan Suryono akan dibagikannya kepada warga yang rumahnya belum disemprotkan cairan tersebut.

 

"Tentunya ini akan kami distribusikan kepada masyarakat Sungai Mandau yang juga membutuhkan cairan disinfektan ini, untuk disemprotkan dilingkungan mereka ataupun tempat-tempat yang dirasa cukup sering digunakan orang untuk berkumpul," ucap Camat Yudha.

 

Dewan Dapil 4 Siak yang meliputi tiga Kecamatan, yakni, Minas, Kandis dan Sungai Mandau itu kepada Wartawan dia mengatakan, penyerahan bantuan disinfektan yang dilakukanya itu dalam rangka membantu pencegahan pandemi wabah Corona yang sudah menyebar di berbagai daerah di Indonesia.

 

“Dalam keterbatasan kemampuan yang saya miliki, saya tetap berikhtiar menghadirkan solusi bagi masyarakat dalam menghadapi virus Corona ini, khususnya bagi masyarakat yang ada di wilayah Dapil saya,” katanya.(*)




Berita Terkait +

Serda L.Syahdanur Bentu Warga Kurang Mampu Dengan Masuk Dapur Ibu Rosni Di Kampung Tualang

Cegah Penyebaran Covid-19, Pemkam Teluk Lanus Perketat Penjagaan Pintu Masuk Kampung

Gencar Sosialisasi Karhutla, Polsek Teluk Meranti Laksanakan di Jalinbon

Kapolres Kuansing Beserta Forkopimda Resmikan Fasilitas Isolasi Mandiri Covid-19 di Gedung UNIKS

Silawa Dayun

Kanit Samapta Pimpin Personil Polsek Minas Lakukan Giat Percepatan Vaksinasi Covid-19

Peran Aktif Kopda I Ketut Dalam Pengecekan Suhu Sikapi Pandemi Covid-19

Cegah Terjadinya Karhutla,Babinsa Koramil 03/Minas Ini Sosialisasi & Patroli di Kampung Lubuk Jering

Wakili Riau di Tingkat Nasional, Pj Bupati Kampar dan Kepala Desa Koto Mesjid Ekspose Langsung Dihadapan Tim Penilai Nasional Lomba Desa /Kelurahan di Kemendagri RI di Jakarta

Ini Pesan Kapolres Inhu Saat Cek Posyan dan Pospam Lebaran 2023

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SMPN 3 Batang Gansal Diduga Tidak Transparan Dalam Penggunaan Dana Bos, Dan Kutip Uang Perpisahan Rp 450.000,-, Kepsek Sebut Sudah Jadi Tradisi!

2

Rapat Pemutakhiran Persiapan Pacu Jalur Kecamatan Cerenti, Pacu Jalur Resmi Dilaksanakan Sebagai Rayon 1 2024

3

Kabag Umum Kemenhukham Riau Kunjungi Lapas Pasir Pengaraian

4

DPC Partai Demokrat Inhu Adakan Halal Bihalal

5

Stand Bazar Kabupaten Siak Diminati Pejabat Lintas Kabupaten dan Pengunjung Rela Antrian

6

PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir